BI 'Timbun' Emas Rp 29,75 Triliun
8:58 PMJakarta - Hingga akhir 2010, nilai cadangan emas Bank Indonesia mencapai Rp 29,759 triliun. Angka ini naik dari tahun sebelumnya Rp 24,356 triliun.
Demikian laporan publikasi keuangan BI yang dikutip, Jumat (13/5/2011).
Selain itu, BI juga mempunyai simpanan dalam bentuk uang asing senilai Rp 9,48 triliun di 2010, naik dari tahun sebelumnya Rp 7,5 triliun. Kemudian BI juga menyimpan giro dan deposito di 2010 masing -masing sebesar Rp 11,8 triliun dan Rp 30,91 triliun.
Jumlah aset BI di 2010 seluruhnya mencapai Rp 1.180 triliun, naik dari tahun sebelumnya Rp 915 triliun. Namun BI juga mempunyai kewajiban senilai Rp 1.111 triliun di 2010, naik dari 2009 yang sebesar Rp 822,36 triliun.
Sebelumnya, Deputi Gubernur BI Ardhayadi Mitroadmodjo mengatakan, rencana untuk meningkatkan porsi emas dalam cadangan devisa sedang dikaji lebih jauh.
Booming harga emas saat ini membuat BI berpikir untuk mengalihkan cadangan devisanya dalam bentuk emas. Apalagi nilai dolar AS terus menurun seiring belum membaiknya kondisi ekonomi negara Paman Sam itu.
Demikian laporan publikasi keuangan BI yang dikutip, Jumat (13/5/2011).
Selain itu, BI juga mempunyai simpanan dalam bentuk uang asing senilai Rp 9,48 triliun di 2010, naik dari tahun sebelumnya Rp 7,5 triliun. Kemudian BI juga menyimpan giro dan deposito di 2010 masing -masing sebesar Rp 11,8 triliun dan Rp 30,91 triliun.
Jumlah aset BI di 2010 seluruhnya mencapai Rp 1.180 triliun, naik dari tahun sebelumnya Rp 915 triliun. Namun BI juga mempunyai kewajiban senilai Rp 1.111 triliun di 2010, naik dari 2009 yang sebesar Rp 822,36 triliun.
Sebelumnya, Deputi Gubernur BI Ardhayadi Mitroadmodjo mengatakan, rencana untuk meningkatkan porsi emas dalam cadangan devisa sedang dikaji lebih jauh.
Booming harga emas saat ini membuat BI berpikir untuk mengalihkan cadangan devisanya dalam bentuk emas. Apalagi nilai dolar AS terus menurun seiring belum membaiknya kondisi ekonomi negara Paman Sam itu.
Sumber : http://www.detikfinance.com/read/2011/05/13/112536/1638911/5/bi-timbun-emas-rp-2975-triliun?f9911013
0 comments