Tumbuh Bersama Di Urusan Pangan

6:16 PM

Dasyatnya fitnah pangan seperti yang pernah saya tulis dalam Menghindari Fitnah Pangan dan Air, mengharuskan kita untuk mulai mengurusi urusan pangan ini dari hulu sampai hilirnya. Hulunya sudah kita bahas panjang lebar sampai melahirkan buku Kebun Al-Quran yang kita gratiskan, hilirnya adalah industri kuliner yang baru saja kita mulai. Selanjutnya ini insyaAllah akan menjadi peluang bagi kita semua, baik yang memiliki modal maupun yang tidak memiliki modal sama sekali.

 

Adalah project perdana Startup Center yang merintis lahirnya industri kuliner untuk kita-kita ini, yang Alhamdulillah sudah kita launch Sabtu kemarin 01/03/2014. Hadir dalam pertemuan tersebut lebih dari 100 orang peminat dari para pembaca situs ini dan juga peserta Majlis BTWG.

 

Ini adalah industri untuk kita-kita, karena memang selama ini pasar terbesar industri kuliner negeri ini adalah muslim seperti kita tetapi pemainnya mayoritas bukan kita. Selama ini kita hanya menjadi pasar tetapi bukan menjadi pelaku utamanya. Apa penyebabnya ?

 

Ternyata sama sekali bukan masalah modal, ini terbukti dari seratusan lebih yang hadir pada peluncuran tersebut diatas jauh lebih banyak mereka yang sudah siap dengan modalnya atau bahkan hendak menitipkan modalnya ketimbang mereka yang siap menjadi mudharib yang membutuhkan modal.

 

Lebih detil tentang seperti apa gerbang industri kuliner yang baru kita buka   Sabtu lalu dapat dilihat di www.ayambbq.com , tetapi ini hanyalah sebagai model awal atau contoh konkritnya seperti apa yang bisa kita lakukan bersama. Pengembangan selanjutnya oleh kita semua bisa saja diperluas dengan berbagai menu lokal yang sesuai.

 

Selain melalui situs khusus tersebut, bagaimana keterlibatan Anda yang berminat juga dapat dilihat dalam ecosystem BBQ yang kami gambarkan dibawah ini.

 

 

Kita membutuhkan supplier untuk bahan baku tentu saja, mulai dari ayam regular maupun organik, daing sapi, kambing dan berbagai bahan baku restaurant lainnya.

 

Kita membutuhkan supplier peralatan, khususnya peralatan BBQ dan peralatan masak/restaurant lainnya. Perajin kompor misalnya, bisa saja mempelajari peralatan BBQ yang kita gunakan saat ini kemudian memproduksinya secara masal. Nantinya produksi masal inilah yang kita  sebar luaskan ke jaringan restaurant yang akan dibangun, syaratnya harus bisa memenuhi standar kwalitas yang kita tentukan.

 

Mitra produksi adalah untuk bahan-bahan atau produk setengah jadi yang kita butuhkan tetapi memerlukan spesialisasi tersendiri. Misalnya roti zaitun yang menjadi dasar untuk berbagai menu kita. Ini lebih efektif diproduksi oleh pabrik roti, maka Anda yang sudah punya pabrik roti dengan peralatan yang memadai, bisa menjadi supplier kita untuk ini.

 

Mitra layanan adalah seperti jaringan logistik/pengiriman baik untuk retail dari outlet kita ke konsumen akhir mapun yang komersial dari pusat produksi ke unit-unit penjualannya. Bila Anda sudah bergerak di bidang logistik/pengiriman ini, maka Anda bisa menjadi mitra untuk kita semua nantinya.

 

Untuk BBQ Booth, BBQ Call dan BBQ Time intinya adalah berbagai saluran distribusi yang sudah dijelaskan di situs www.ayambbq.com tersebut di atas. Kita tidak menggunakan system franchise untuk saluran distribusi ini, tetapi menggunakan system keagenan seperti jaringan keagenan GeraiDinar yang sudah kita punya.

 

Yang unique dari ecosystem yang kita bangun ini adalah apa yang kita sebut BBQ Daerah. Jujur kita katakan bahwa ini menyontek dari keberhasilan bidang lain di negeri ini, yaitu keberhasilan pertumbuhan BPD-BPD (Bank Pembangunan Daerah) di seluruh daerah Tingkat I.

 

BPD-BPD tersebut adalah perusahaan yang berbasis kedaerahan, tetapi bisa sangat besar karena daerah  dan penduduk yang dilayaninya juga besar.  BJB (Bank Jabar Banten) misalnya, melayani rakyat yang jumlahnya lebih besar dari jumlah rakyat dari dua negara Jiran kita bila digabung ! Tidak mengherankan bila BJB juga bisa menjadi bank yang sangat besar.

 

Maka insyaAllah demikianlah ecosystem BBQ ini akan kita kembangkan bersama sampai daerah-daerah. Kita bisa membuat perusahaan-perusahaan yang fokusnya melayani daerah tertentu. PT BBQ JABAR misalnya melayani daerah Jawa Barat, PT. BBQ Jateng melayani daerah Jawa Tengah dst.

 

Empat atau lima perusahaan di Jawa saja masing-masing target pasar kulinernya sudah sama atau lebih besar dari satu negara di negeri Jiran, jadi peluang inilah yang ingin kita garap bersama.

 

Ini akan menjadi jenis investasi baru yang perfectly syari dan juga perfectly legal untuk beroperasi secara formal di negeri ini. Dari sisi syariah ini akan menjadi syirkah mudharabah antara mudharib yaitu kami dan pera pelaksana lapangan, dengan shahibul mal yaitu para pemilik modal.

 

Dari sisi aturan legal formal negeri ini, bentuknya adalah Perseroan Terbatas yang semuanya mengikuti ketentuan undang-undang PT. Kami pecah menjadi PT-PT di daerah-daerah agar di masing- masing daerah bisa diperankan oleh semaksimal mungkin mudharib dan sahibul mal daerah yang bersangkutan, bila tidak cukup  baru melibatkan daerah lain. Agen-agen daerah kemudian berhubungan dengan BBQ-BBQ Daerah ini agar lebih efektif dalam distribusi produk nantinya.

 

Antar PT-PT di daerah tersebut nantinya juga akan dapat bersinergi saling berbagi dalam bahan baku, jaringan logistik dan menu-menu khusus asal daerah yang kemudian di go nasional-kan.

 

 

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Subscribe